Kilasmalut.com – Kepolisian Resor Halmahera Utara, Maluku Utara, resmi melaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) serta penyerahan jabatan Kasi Propam, Kamis (20/11).
Prosesi dipimpin langsung Kapolres Halmahera Utara AKBP Erlichson Pasaribu, S.H., S.I.K. di Ruang Amarta Polres Halut, disaksikan seluruh pejabat utama (PJU), para Kapolsek jajaran, dan Bhayangkari.
Dalam arahannya, Kapolres menegaskan bahwa mutasi maupun sertijab merupakan dinamika alamiah organisasi yang bertujuan memperkuat struktur, menyegarkan pola kerja, sekaligus membuka ruang pengembangan karier personel.
“Kabag, Kasat, dan Kapolsek adalah jabatan strategis mereka adalah perpanjangan tangan Kapolres dalam mengoperasionalkan seluruh personel,”tegasnya.
Ia meminta para pejabat baru agar segera menyesuaikan diri, menjaga ritme kerja, serta melanjutkan program-program yang telah dirintis pejabat sebelumnya sesuai kebijakan Kapolri.
“Saya berharap pejabat baru dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan menjaga kepercayaan yang telah diberikan,”harapnya.
Kepada pejabat lama, Kapolres menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat bertugas di tempat penugasan yang baru.
Lebih lanjut, AKBP Erlichson menekankan pentingnya netralitas Polri dalam seluruh pelaksanaan tugas, terutama menjelang agenda demokrasi.
“Netralitas adalah fondasi integritas pemilu. Ini penting untuk menjaga kepercayaan publik terhadap proses demokrasi,”jelasnya.
Di akhir sambutan, Kapolres kembali mengingatkan bahwa setiap jabatan adalah amanah besar yang wajib dijalankan dengan penuh integritas dan semangat pengabdian.
Pejabat yang mengalami pergantian jabatan
• Kasat Reskrim IPTU Sofyan Torid – jabatan baru: PS PAUR 1 Subbidbankum Bidkum Polda Maluku Utara.
• IPTU Rinaldi Anwar – jabatan baru: Kasat Reskrim Polres Halmahera Utara (jabatan lama: Kasat Reskrim Polres Kepulauan Sula).
• Kapolsek Malifut AKP Muh. Irwan Lasidji – jabatan baru: Pama Biddokkes Polda Maluku Utara.
• IPTU Iwan Duwila – jabatan baru: Kapolsek Malifut (jabatan lama: PS PAUR 3 Subbidbankum Bidkum Polda Maluku Utara).
Sementara jabatan Kasi Propam Polres Halmahera Utara resmi dipercayakan kepada Iptu Sepden Romalis Mangeteke, yang sebelumnya menjabat Kapolsek Loloda Polres Halmahera Barat.(red)
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor
Jangan Tampilkan Lagi
Ya, Saya Mau !