Pemkab Morotai Pastikan Insentif Janda Dan Lansia Segera Cair, 2.115 Penerima Tunggu Rekening Rampung

- Jurnalis

Kamis, 23 Oktober 2025 - 05:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinsos P3A Pulau Morotai, Ansar Tubu

Kepala Dinsos P3A Pulau Morotai, Ansar Tubu

Kilasmalut.com – Pemerintah Kabupaten Pulau Morotai melalui Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) memastikan bahwa program insentif bagi janda dan lansia akan segera dicairkan dalam waktu dekat.

Kepala Dinsos P3A Morotai, Ansar Tibu, mengungkapkan bahwa pembayaran insentif tersebut dihitung sejak program ini resmi diluncurkan pada 17 Agustus 2025.

“Penerimaannya dihitung sejak launching di bulan Agustus,”jelas Ansar saat dikonfirmasi, Rabu (22/10).

Saat ini, pihak Bank penyalur sedang memproses pembuatan buku rekening untuk seluruh penerima manfaat, tidak hanya bagi janda dan lansia, tetapi juga untuk penyandang disabilitas dan anak yatim piatu.

Baca Juga :  Polda Malut Gelar Pemeriksaan Kesehatan Tahap II Calon Anggota Polri Tahun 2025

“Masih dalam proses pembuatan buku tabungan. Kalau minggu ini sudah selesai, insyaallah akhir bulan sudah bisa dicairkan,”katanya.

Berdasarkan hasil verifikasi, tercatat 2.115 orang janda dan lansia sebagai penerima insentif. Sedangkan untuk disabilitas dan yatim piatu berjumlah sekitar 600 orang.

Ansar merinci, besaran bantuan yang diterima masing-masing kategori adalah Rp2 juta per bulan untuk janda, Rp1 juta untuk lansia, dan Rp100 ribu untuk disabilitas serta anak yatim piatu.

Baca Juga :  Dukung Astacita, Bumdes Makomote Manfaatkan Dana Desa Untuk Tanam Jagung Dilahan 2 Hektare

“Nanti pembagian buku rekening dilakukan langsung oleh pihak bank yang turun ke desa-desa. Setelah itu, dana akan disalurkan langsung ke rekening masing-masing penerima,”pungkasnya.

Program insentif sosial ini menjadi salah satu komitmen Pemkab Morotai dalam meningkatkan kesejahteraan kelompok rentan, sekaligus memperkuat kehadiran pemerintah di tengah masyarakat kecil.(red)

Berita Terkait

Kapolda Malut Terima Silaturahmi Panitia Pembangunan Masjid Muhajirin Bukulasa
Tinjau Kantor Kejati Malut Di Sofifi, Sufari : Bangunan Sudah Tak Layak, Segera Dilaporkan Ke Pusat
Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana
DPRD Halut Desak PT. NICO Naikkan Harga Buah Kelapa, Irwan Djam : Jangan Rugikan Petani
Wabup Kasman Letakkan Batu Pertama Rumah Layak Huni Baznas 
Galela Jadi Tuan Rumah Milad Ke-113 Muhammadiyah Se-Maluku Utara
DPRD Halut Dan Pemkab Teken KUA-PPAS 2026, Target Pendapatan Daerah Capai Rp. 1,07 Triliun
Satlantas Polres Halteng Gelar Program ‘Polantas Menyapa’ Di Pangkalan Ojek Weda
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 05:41 WIB

Kapolda Malut Terima Silaturahmi Panitia Pembangunan Masjid Muhajirin Bukulasa

Jumat, 7 November 2025 - 05:38 WIB

Tinjau Kantor Kejati Malut Di Sofifi, Sufari : Bangunan Sudah Tak Layak, Segera Dilaporkan Ke Pusat

Jumat, 7 November 2025 - 05:36 WIB

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Kamis, 6 November 2025 - 18:15 WIB

DPRD Halut Desak PT. NICO Naikkan Harga Buah Kelapa, Irwan Djam : Jangan Rugikan Petani

Rabu, 5 November 2025 - 16:29 WIB

Galela Jadi Tuan Rumah Milad Ke-113 Muhammadiyah Se-Maluku Utara

Berita Terbaru

Unipas Morotai menggelar wisuda di Islamic Center.(foto/istimewa)

Daerah

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Jumat, 7 Nov 2025 - 05:36 WIB