PBFI Malut Panaskan Ternate! Body Fitness Open Championships 2025 Siap Ledakkan Adrenalin Atlet

- Jurnalis

Selasa, 30 September 2025 - 11:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PBFI Malut gelar body fitnes open Championship tahun 2025

PBFI Malut gelar body fitnes open Championship tahun 2025

Kilasmalut.com – Aksi panggung penuh otot, disiplin, dan mental juara bakal meledak di Kota Ternate. Persatuan Binaraga Fitnes Indonesia (PBFI) Maluku Utara resmi mengumumkan hajatan akbar bertajuk Body Fitness Open Championships 2025, yang akan digelar 30 November 2025 di Jatiland Mall Ternate.

Ajang bergengsi ini bakal menyuguhkan duel panas para atlet terbaik, dengan sederet kategori memikat: Men’s Beginner Open, Men’s Fitness, Men’s Sport Physique, Men’s Athletic Physique, hingga kelas khusus ASN/TNI/Polri.

Baca Juga :  Turnamen PAN Cup I U20 Sukses Digelar, Ketua DPW PAN Malut Siap Jadikan Lapangan Miagina Ikon Sepak Bola Galela

Tak hanya kompetisi, panggung juga akan menjadi momentum bersejarah pengukuhan kepengurusan baru PBFI Maluku Utara periode 2025–2029 yang dinakhodai AKBP Budhi Suriawardhana, S.I.K.

Ketua Panitia, Muhammad Fadly, SE., M.Si, menegaskan event ini bukan sekadar arena pamer otot.”Ini ruang pembinaan sekaligus batu loncatan. Kami ingin Maluku Utara melahirkan atlet tangguh yang bisa unjuk gigi di level nasional bahkan internasional,”tegasnya.

Sementara itu, Ketua PBFI Malut terpilih, AKBP Budhi Suriawardhana, S.I.K., menyebut kejuaraan ini sebagai energi baru untuk membangun kultur kebugaran di Maluku Utara.

Baca Juga :  Harapan FC Siap Bantai Selapura 06 Di Perempat Final PAN Cup I U-20

“Semangat sportivitas dan gaya hidup sehat harus ditanamkan sejak dini. Kami ingin PBFI jadi rumah pembinaan prestasi dan inspirasi bagi generasi muda,”ujarnya berapi-api.

Budhi optimistis, dengan dukungan penuh dari berbagai pihak, PBFI Malut Body Fitness Open Championships 2025 bakal menjadi salah satu event olahraga paling panas dan ditunggu tahun ini.

 

Berita Terkait

DPD Nasdem Halut Gelar Turnamen “Restorasi Futsal Cup” Ini Besaran Hadiah
Sambut HUT Ke-14, NasDem Halut Gelar “Restorasi Futsal Cup” 64 Tim Siap Adu Gengsi Di GOR Tobelo
Bupati Morotai Buka Turnamen Pemuda Cup I, 76 Tim Berlaga Untuk Pembangunan Masjid
Turnamen PAN Cup I U20 Sukses Digelar, Ketua DPW PAN Malut Siap Jadikan Lapangan Miagina Ikon Sepak Bola Galela
Tobelo Tengah FC Pasang Target Juara Di PAN Cup I U-20
Harapan FC Siap Bantai Selapura 06 Di Perempat Final PAN Cup I U-20
PAN Cup I U-20 Memanas, Tobelo Tengah FC Bidik Tiket Semifinal Usai Analisa Kekuatan Persigalsel FC
Wabup Halut Senam Bersama Forkopimcam Galela Selatan Dan Pelajar
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 24 Oktober 2025 - 09:26 WIB

DPD Nasdem Halut Gelar Turnamen “Restorasi Futsal Cup” Ini Besaran Hadiah

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 11:55 WIB

Sambut HUT Ke-14, NasDem Halut Gelar “Restorasi Futsal Cup” 64 Tim Siap Adu Gengsi Di GOR Tobelo

Selasa, 30 September 2025 - 11:51 WIB

PBFI Malut Panaskan Ternate! Body Fitness Open Championships 2025 Siap Ledakkan Adrenalin Atlet

Minggu, 28 September 2025 - 05:54 WIB

Bupati Morotai Buka Turnamen Pemuda Cup I, 76 Tim Berlaga Untuk Pembangunan Masjid

Rabu, 20 Agustus 2025 - 18:25 WIB

Turnamen PAN Cup I U20 Sukses Digelar, Ketua DPW PAN Malut Siap Jadikan Lapangan Miagina Ikon Sepak Bola Galela

Berita Terbaru

Unipas Morotai menggelar wisuda di Islamic Center.(foto/istimewa)

Daerah

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Jumat, 7 Nov 2025 - 05:36 WIB