Kapolres Halut Gelar Kuker Ke Polsek Loloda Utara, Tekankan Profesionalisme Dan Dekatkan Diri Ke Masyarakat

- Jurnalis

Minggu, 21 September 2025 - 18:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Halut AKBP Erlichson Pasaribu bersama PJU Polres Halut Kuker ke Polsek Loloda Utara.(foto/humas)

Kapolres Halut AKBP Erlichson Pasaribu bersama PJU Polres Halut Kuker ke Polsek Loloda Utara.(foto/humas)

Kilasmalut.com – Kapolres Halmahera Utara, AKBP Erlichson Pasaribu, S.H., S.I.K bersama Ketua Bhayangkari Cabang Halut, Ny. Friska Erlichson, melaksanakan kunjungan kerja di Mapolsek Loloda Utara, Sabtu (20/9).

Kehadiran Kapolres didampingi para pejabat utama (PJU) Polres Halut dan disambut Kapolsek Lolut, Ipda Andi Parto, beserta jajaran personel dan Bhayangkari ranting.

Kapolres AKBP Erlichson Pasaribu, menekankan pentingnya anggota Polri menjaga integritas dan menghindari praktik pungli, arogansi, maupun kekerasan.

“Sebagai anggota Polri kita harus bersyukur, laksanakan tugas dengan tulus dan profesional. Penilaian masyarakat terhadap institusi Polri rendah, karena itu kita harus memperbaiki sikap,”tegasnya.

Baca Juga :  Personel Dit Pam Obvit Polda Maluku Utara Gelar Patroli Dialogis di Kawasan Objek Vital Kota Ternate

Ia juga memperkenalkan moto kerja “SIAP BERKAT”, yakni Beriman, Kasih, Empati, dan Tangguh. Menurutnya, prinsip ini harus menjadi pedoman seluruh personel dalam melayani masyarakat.

Selain tatap muka dengan personel, Kapolres dan Ketua Bhayangkari turut menyalurkan 100 karung beras ukuran 5 Kg dalam program Gerakan Pangan Murah bagi masyarakat sekitar.

Rombongan juga meninjau lahan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) milik Polsek Lolut, sebagai bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan lokal.

Baca Juga :  Kapolda Malut Imbau Aksi 1 September Digelar Damai, Jangan Korbankan Persaudaraan Dan Masa Depan Daerah

Sementara itu, Ketua Bhayangkari Cabang Halut, Ny. Friska Erlichson, menekankan pentingnya peran Bhayangkari sebagai penopang tugas suami sekaligus wadah mempererat silaturahmi. Ia mendorong Bhayangkari Ranting Lolut agar lebih aktif dalam kegiatan sosial.

Kunjungan kerja yang berlangsung hingga sore hari itu ditutup dengan silaturahmi ke sekolah PAUD Desa Ngajam. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan tertib, aman, dan lancar.(red)

Berita Terkait

Sertijab Camat Tobelo Dan Loloda Utara, Wabup Halut, Tegaskan Tanggung Jawab Pelayanan Hingga Wilayah Terpencil
Harga Buah Kelapa Terjun Bebas, Legislator PSI Halut Desak Pemerintah Hadir Bela Petani
Kapolda Malut Terima Silaturahmi Panitia Pembangunan Masjid Muhajirin Bukulasa
Tinjau Kantor Kejati Malut Di Sofifi, Sufari : Bangunan Sudah Tak Layak, Segera Dilaporkan Ke Pusat
Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana
DPRD Halut Desak PT. NICO Naikkan Harga Buah Kelapa, Irwan Djam : Jangan Rugikan Petani
Wabup Kasman Letakkan Batu Pertama Rumah Layak Huni Baznas 
Galela Jadi Tuan Rumah Milad Ke-113 Muhammadiyah Se-Maluku Utara
Berita ini 36 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 13:29 WIB

Sertijab Camat Tobelo Dan Loloda Utara, Wabup Halut, Tegaskan Tanggung Jawab Pelayanan Hingga Wilayah Terpencil

Jumat, 7 November 2025 - 13:18 WIB

Harga Buah Kelapa Terjun Bebas, Legislator PSI Halut Desak Pemerintah Hadir Bela Petani

Jumat, 7 November 2025 - 05:41 WIB

Kapolda Malut Terima Silaturahmi Panitia Pembangunan Masjid Muhajirin Bukulasa

Jumat, 7 November 2025 - 05:38 WIB

Tinjau Kantor Kejati Malut Di Sofifi, Sufari : Bangunan Sudah Tak Layak, Segera Dilaporkan Ke Pusat

Jumat, 7 November 2025 - 05:36 WIB

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Berita Terbaru

Unipas Morotai menggelar wisuda di Islamic Center.(foto/istimewa)

Daerah

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Jumat, 7 Nov 2025 - 05:36 WIB