Pemuda Muhammadiyah Gandeng Polres Halut Garap 5 Hektar Penanaman Jagung

- Jurnalis

Kamis, 28 Agustus 2025 - 04:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengurus Pemuda Muhammadiyah Halut bersama Kapolres.

Pengurus Pemuda Muhammadiyah Halut bersama Kapolres.

Kilasmalut.com – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) bersama Polres Halut menjalin kerja sama dalam program ketahanan pangan. Bentuk dukungan ini diwujudkan dengan penggarapan lahan seluas 5 hektare untuk penanaman jagung di wilayah Galela.

Ketua PD Pemuda Muhammadiyah Halut, Jumar Mafoloi, menjelaskan bahwa kerja sama tersebut merupakan tindak lanjut nota kesepahaman antara Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah dan Polri dalam mendukung ketahanan pangan nasional.

Baca Juga :  Polres Haltim Salurkan 200 Paket Sembako Dan Gelar Pengobatan Gratis Untuk Warga Kurang Mampu

“Kami bersama Polres Halut berkomitmen mendukung program ketahanan pangan. Hal ini sejalan dengan kerja sama PP Pemuda Muhammadiyah dan Polri yang berlaku di seluruh Indonesia, termasuk di Halut,”ujar Jumar, Rabu (27/8).

Jumar menambahkan, pihaknya sangat mengapresiasi dukungan Polres Halut serta respon positif dari Dinas Pertanian. Dalam pelaksanaannya, Pemuda Muhammadiyah Halut membentuk kelompok tani binaan yang akan menggarap lahan di Desa Ngidiho, Kecamatan Galela Barat, dengan target penanaman sekitar 15 ribu pohon jagung.

Baca Juga :  Personel Dit Pam Obvit Polda Maluku Utara Gelar Patroli Dialogis di Kawasan Objek Vital Kota Ternate

“Kelompok tani ini merupakan binaan Pemuda Muhammadiyah yang beranggotakan para pemuda di Desa Simau, Galela. Diharapkan program ini dapat memperkuat ketahanan pangan masyarakat Halut,”ungkapnya.

Sementara itu, Kapolres Halut AKBP Erlichson Pasaribu, SH, SIK, menyatakan pihaknya mendukung penuh kolaborasi tersebut.Ini program yang sangat baik untuk mendukung ketahanan pangan di Halut. Polres tentu siap mensuport agar berjalan maksimal,”tegas Kapolres.(red)

Berita Terkait

Sertijab Camat Tobelo Dan Loloda Utara, Wabup Halut, Tegaskan Tanggung Jawab Pelayanan Hingga Wilayah Terpencil
Harga Buah Kelapa Terjun Bebas, Legislator PSI Halut Desak Pemerintah Hadir Bela Petani
Kapolda Malut Terima Silaturahmi Panitia Pembangunan Masjid Muhajirin Bukulasa
Tinjau Kantor Kejati Malut Di Sofifi, Sufari : Bangunan Sudah Tak Layak, Segera Dilaporkan Ke Pusat
Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana
DPRD Halut Desak PT. NICO Naikkan Harga Buah Kelapa, Irwan Djam : Jangan Rugikan Petani
Wabup Kasman Letakkan Batu Pertama Rumah Layak Huni Baznas 
Galela Jadi Tuan Rumah Milad Ke-113 Muhammadiyah Se-Maluku Utara
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 13:29 WIB

Sertijab Camat Tobelo Dan Loloda Utara, Wabup Halut, Tegaskan Tanggung Jawab Pelayanan Hingga Wilayah Terpencil

Jumat, 7 November 2025 - 13:18 WIB

Harga Buah Kelapa Terjun Bebas, Legislator PSI Halut Desak Pemerintah Hadir Bela Petani

Jumat, 7 November 2025 - 05:41 WIB

Kapolda Malut Terima Silaturahmi Panitia Pembangunan Masjid Muhajirin Bukulasa

Jumat, 7 November 2025 - 05:38 WIB

Tinjau Kantor Kejati Malut Di Sofifi, Sufari : Bangunan Sudah Tak Layak, Segera Dilaporkan Ke Pusat

Jumat, 7 November 2025 - 05:36 WIB

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Berita Terbaru

Unipas Morotai menggelar wisuda di Islamic Center.(foto/istimewa)

Daerah

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Jumat, 7 Nov 2025 - 05:36 WIB