Diduga Menelantarkan Anak Dan Istri, Oknuk Polisi Diadukan Ke Propam Polda Malut 

- Jurnalis

Selasa, 8 Juli 2025 - 17:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Istri oknum Polisi bersama Propam Polda Malut.(foto/istimewa)

Istri oknum Polisi bersama Propam Polda Malut.(foto/istimewa)

 

Kilasmalut.com Kepala Bidang Profesi dan Pengamanan (Kabid Propam) Polda Maluku Utara, Kombes Pol Indra Pramana, S.I.K., menerima laporan pengaduan masyarakat (Dumas) terkait dugaan penelantaran rumah tangga oleh seorang anggota kepolisian, Selasa (8/7), di Kelurahan Kalumata, Kota Ternate.

Laporan tersebut disampaikan oleh seorang warga berinisial RT, yang mengaku sebagai istri siri dari terlapor Bripda MAC. Dalam keterangannya, RT mengungkapkan bahwa Bripda MAC telah menikah siri dengannya namun sudah tiga bulan terakhir tidak lagi memberikan nafkah.

“Terakhir saya diberi uang sebesar satu juta rupiah, setelah itu sudah tidak ada lagi nafkah. Saya dan anak ditelantarkan,” ungkap RT.

Baca Juga :  Penuh Haru Dan Keakraban, Polda Malut Gelar Pisah Sambut Pejabat Utama Dan Kapolres Jajaran

Ia berharap Polda Malut melalui Bidang Propam dapat menindaklanjuti laporannya secara serius dan menyelesaikan permasalahan tersebut melalui jalur hukum.

“Saya percaya Kabid Propam bisa mengusut dan menyelesaikan masalah ini secara adil,” tambahnya.

Menanggapi laporan itu, Kombes Pol Indra Pramana menegaskan bahwa setiap pengaduan masyarakat akan ditindaklanjuti secara profesional dan sesuai dengan prosedur yang berlaku. Ia juga menekankan komitmen Propam dalam menjaga integritas institusi Polri.

“Kami menanggapi setiap laporan dengan serius. Penanganan akan dilakukan dengan menjunjung tinggi asas transparansi, keadilan, dan kepastian hukum,” tegasnya.

Baca Juga :  Kapolres Halut Dan Pemuda Muhammadiyah Tinjau Lahan 5 Hektar, Dorong Ketahanan Pangan

Kabid Propam juga mengapresiasi keberanian pelapor dalam menyampaikan aduan, serta menilai bahwa partisipasi masyarakat sangat penting dalam pengawasan internal terhadap anggota kepolisian.

RT pun menyampaikan rasa terima kasih atas respons cepat dari Kabid Propam, seraya berharap proses hukum dapat berjalan dengan lancar dan memberikan keadilan.

“Saya sangat menghargai perhatian dan tanggapan yang diberikan. Harapan saya, kasus ini segera diselesaikan secara hukum dan adil,” tutup RT.(red)

 

Berita Terkait

Sertijab Camat Tobelo Dan Loloda Utara, Wabup Halut, Tegaskan Tanggung Jawab Pelayanan Hingga Wilayah Terpencil
Harga Buah Kelapa Terjun Bebas, Legislator PSI Halut Desak Pemerintah Hadir Bela Petani
Kapolda Malut Terima Silaturahmi Panitia Pembangunan Masjid Muhajirin Bukulasa
Tinjau Kantor Kejati Malut Di Sofifi, Sufari : Bangunan Sudah Tak Layak, Segera Dilaporkan Ke Pusat
Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana
DPRD Halut Desak PT. NICO Naikkan Harga Buah Kelapa, Irwan Djam : Jangan Rugikan Petani
Wabup Kasman Letakkan Batu Pertama Rumah Layak Huni Baznas 
Galela Jadi Tuan Rumah Milad Ke-113 Muhammadiyah Se-Maluku Utara
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 13:29 WIB

Sertijab Camat Tobelo Dan Loloda Utara, Wabup Halut, Tegaskan Tanggung Jawab Pelayanan Hingga Wilayah Terpencil

Jumat, 7 November 2025 - 13:18 WIB

Harga Buah Kelapa Terjun Bebas, Legislator PSI Halut Desak Pemerintah Hadir Bela Petani

Jumat, 7 November 2025 - 05:41 WIB

Kapolda Malut Terima Silaturahmi Panitia Pembangunan Masjid Muhajirin Bukulasa

Jumat, 7 November 2025 - 05:38 WIB

Tinjau Kantor Kejati Malut Di Sofifi, Sufari : Bangunan Sudah Tak Layak, Segera Dilaporkan Ke Pusat

Jumat, 7 November 2025 - 05:36 WIB

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Berita Terbaru

Unipas Morotai menggelar wisuda di Islamic Center.(foto/istimewa)

Daerah

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Jumat, 7 Nov 2025 - 05:36 WIB