Polsek Tobelo Bongkar Tempat Produksi Cap Tikus, Ratusan Liter Sageru Dimusnahkan

- Jurnalis

Sabtu, 26 April 2025 - 13:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto. Istimewa

Foto. Istimewa

Kilasmalut.com – Menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Kepolisian Sektor Tobelo, yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Tobelo Ipda Asdar, SIP, M.H, melaksanakan razia miras tanpa ijin di dua lokasi yang berbeda, yakni Desa Ruko dan Desa Kokota Jaya, Kecamatan Tobelo Utara, Kabupaten Halmahera Utara (Halut).

Dalam razia tersebut Kapolsek bersama Personil menyasar tempat-tempat produksi minuman keras beralkohol tanpa izin, yang berlokasi di kebun warga Desa Ruko dan Desa Kokota Jaya.

Baca Juga :  Kapolda Maluku Utara Hadiri Pertemuan Penyelesaian pertambangan di Haltim

Kapolres Halur AKBP Faidil Zikri melalui Kasi Humas AKP Kolombus Guduru, menjelaskan bahwa dalam razia tersebut, Kapolsek bersama anggota Polsek Tobelo berhasil menemukan 175 liter miras, empat jerigen ukuran 25 liter berisi saguer (bahan baku untuk membuat captikus) dan tiga jerigen ukuran 25 liter berisi miras jenis cap tikus.

Ia menambahkan, untuk 100 liter sagueru langsung dimusnahkan di TKP, karena kondisi sudah hampir membusuk, sedangkan tiga jerigen 75 liter yang berisi miras jenis cap tikus diamankan di Mapolsek Tobelo.

Baca Juga :  Tak Mau Warga Terus Hidup Dalam Gelap, Bupati Halut, PLN Akan Siapkan Mesin Baru Untuk Pulau Kumo

“Untuk pemilik miras, kami berikan pembinaan untuk tidak mengulangi lagi perbuatan yang sama dan membuat pernyataan,”ucapnya Sabtu (26/4).

Operasi ini akan terus dilakukan untuk melindungi masyarakat dari dampak negatif minuman keras.”Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mengonsumsi minuman keras, karena dapat membahayakan kesehatan dan keselamatan,”tuturnya (red).

Berita Terkait

Sertijab Camat Tobelo Dan Loloda Utara, Wabup Halut, Tegaskan Tanggung Jawab Pelayanan Hingga Wilayah Terpencil
Harga Buah Kelapa Terjun Bebas, Legislator PSI Halut Desak Pemerintah Hadir Bela Petani
Kapolda Malut Terima Silaturahmi Panitia Pembangunan Masjid Muhajirin Bukulasa
Tinjau Kantor Kejati Malut Di Sofifi, Sufari : Bangunan Sudah Tak Layak, Segera Dilaporkan Ke Pusat
Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana
DPRD Halut Desak PT. NICO Naikkan Harga Buah Kelapa, Irwan Djam : Jangan Rugikan Petani
Wabup Kasman Letakkan Batu Pertama Rumah Layak Huni Baznas 
Galela Jadi Tuan Rumah Milad Ke-113 Muhammadiyah Se-Maluku Utara
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 November 2025 - 13:29 WIB

Sertijab Camat Tobelo Dan Loloda Utara, Wabup Halut, Tegaskan Tanggung Jawab Pelayanan Hingga Wilayah Terpencil

Jumat, 7 November 2025 - 13:18 WIB

Harga Buah Kelapa Terjun Bebas, Legislator PSI Halut Desak Pemerintah Hadir Bela Petani

Jumat, 7 November 2025 - 05:41 WIB

Kapolda Malut Terima Silaturahmi Panitia Pembangunan Masjid Muhajirin Bukulasa

Jumat, 7 November 2025 - 05:38 WIB

Tinjau Kantor Kejati Malut Di Sofifi, Sufari : Bangunan Sudah Tak Layak, Segera Dilaporkan Ke Pusat

Jumat, 7 November 2025 - 05:36 WIB

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Berita Terbaru

Unipas Morotai menggelar wisuda di Islamic Center.(foto/istimewa)

Daerah

Unipas Morotai Wisudakan 189 Sarjana

Jumat, 7 Nov 2025 - 05:36 WIB